Chaton, aplikasi messaging yang dikembangkan oleh Samsung Electronics, direncanakan akan memulai layanannya di Korea pada awal Mei. ChatON diresmikan oleh Samsung pada bulan Agustus tahun lalu saat penyelenggaraan IFA 2011 sebagai layanan messaging mobile multi-platform baru yang mampu mengirim teks, gambar dan klip video antara berbagai perangkat yang berbeda, baik itu smartphone/feature phone, tablet hingga netbook/desktop PC.
Layanan messaging ChatON telah mengambil langkah yang strategis untuk benar-benar menjadi multi-platform setelah secara default hadir di semua perangkat mobile buatan Samsung, sedangkan pengguna merk lain dapat mengunduhnya dari Google Play sejak bulan Oktober tahun lalu untuk Android. Versi untuk Apple iOS telah hadir iTunes App Store sejak awal tahun ini dan untuk BlackBerry telah dirilis awal bulan ini. Aplikasi ChatON untuk Android telah menuai keberhasilan dengan 500.000 hingga 1 juta pengunduhan sejak diluncurkan.
Fungsionalitas ChatON itu di berbagai platform memungkinkan semua pengguna bisa bergabung, dengan dukungan konten dalam berbagai format yang dapat di sharing secara langsung, membuat pesan animasi mereka sendiri dengan hand-writing text, menambahkan audio, dan memilih gambar latar belakang yang diinginkan. Selain itu, setiap jendela conversation (percakapan) memiliki fitur Trunk, yang akan menyimpan semua item multimedia yang dikirim dan diterima melalui conversation. Fitur seperti Group Chat dan Interaction Rank memungkinkan pengguna untuk mengambil kendali lebih lanjut dari jaringan sosial mereka.
Namun anehnya walaupun telah tersedia secara global, ChatON malah belum tersedia untuk pengguna perangkat mobile di Korea. Pada tanggal 19 April, Samsung mengumumkan bahwa versi dalam negeri untuk ChatON akan tersedia mulai akhir bulan ini atau awal tahun depan di toko aplikasi Samsung Apps. ChatON akan muncul dalam dua versi untuk Android dan bada.
Samsung menunda perilis versi Korea dari ChatON setelah melihat layanan aplikasi messaging untuk perangkat mobile lainnya seperti Kakao Talk, TicToc dan Line telah mendominasi pasar. Termasuk Samsung Wave 3 terbaru yang mengandalkan layanan messaging terpopuler di Korea saat ini, Kakao Talk. Samsung mengatakan bahwa peluncuran tersebut ditunda karena pengembangan kembali untuk memenuhi harapan yang tinggi dari pelanggan lokal sehingga bisa bersaing dengan layanan lainnya yang sudah populer lebih dulu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar