Laman

Senin, 06 Agustus 2012

Samsung adakan festival Angry Birds di pantai Haeundae


Samsung Electronics menyelenggarakan "Samsung Smart TV Smart Play Festival" di Pantai Haeundae di Busan, Korea Selatan, dari tanggal 3 hingga 5 Agustus. Acara festival pantai ini dirancang sebagai bagian dari kampanye "How to Live Smart" dan diharapkan akan bisa menghibur lebih dari 25.000 peserta dan pengunjung dari pantai terindah di Korea ini.


Samsung membangun "experience zone" di pantai Haeundae agar pengunjung bisa menikmati pengalaman memanfaatkan fitur kontrol gerak pada Samsung Smart TV melalui game Angry Birds bersama dengan berbagai program lainnya termasuk penampilan panggung dari artis lokal dan flash mobs.


Sohn Jung-hwan, eksekutif Samsung yang bertanggung jawab untuk pemasaran dalam negeri, mengatakan, "Kami menyiapkan berbagai aktivitas untuk para pengunjung pantai termasuk game Agry Birds pertama di dunia yang memanfaatkan sensor gerak pada Samsung Smart TV dan konten live lainnya. Kami akan terus hadir dengan kegiatan pemasaran yang kreatif bagi konsumen kami untuk meninggalkan kenangan yang menyenagkan buat liburan musim panas mereka."


Pantai Haeundae terletak di ujung tenggara kota Busan. Pantai Haeundae hanya 40 menit dari stasiun kereta api utama Busan (di daerah Downtown), dan kurang dari satu jam dari Bandara Internasional Gimhae . Sepanjang 12 km dari garis pantai adalah pantai Busan yang paling populer, dan bersama dengan Seogwipo  merupakan salah satu pantai paling terkenal di Korea Selatan. Karena akses mudah dari pusat kota Busan dan suasana pantai yang terkenal, pantai ini sepanjang tahun sibuk dengan beberapa jenis festival pantai dan pengunjung dari dalam dan luar negeri.

Dongbaekseom (Pulau Dongbaek), yang terletak di ujung selatan pantai, menawarkan pemandangan laut dengan mobil dan garis pantainya yang terkenal sebagai tempat memancing yang unik. Oryukdo (Pulau Oryuk) adalah simbol dari Busan untuk banyak orang Korea, yang dapat dilihat dari jarak jauh melalui Pulau Dongbaek. Selama bulan-bulan musim panas (akhir Juli hingga awal Agustus ketika banyak orang Korea menikmati liburan musim panas mereka), pantai Haeundae menjadi sangat ramai dengan ribuan orang dan payung mereka yang berwarna-warni menghiasi pantai dan pasirnya, sehingga Haeundae bisa dikatakan adalah rumah bagi mayoritas ekspatriat saat berada di Busan .

Pantai Haeundae makin menarik perhatian setelah ditampilkan dalam sebuah film dengan judul yang sama, Haeundae (해운대), sebagai film bencana pertama buatan Korea Selatan. Film Box Office 2009 yang menampilkan kisah bencana tsunami di Asia ini disutradarai oleh Yoon Je-kyoon dan dibintangi oleh Sol Kyung-gu, Ha Ji-won, Park Joong-hoon dan Uhm Jung-hwa.

1 komentar:

dianeaninditya mengatakan...

seneng banget bisa ke pantai haeundae its so beautifull beach... liat info wisata Korea jga bisa kita lihat disini FB Korea Tourism Organization Indonesia

Posting Komentar