Mungkin ada sebagian dari pengguna Samsung Wave baru yang mengalami sedikit masalah dengan sistem GPS, terutama dalam mendapatkan koordinat posisi mereka saat ini. Yang harus Anda lakukan sebenarnya cuma mengunduh aplikasi bernama GPS Status dari Samsung Apps. Dan berikut ini adalah cara sederhana untuk mengetahui posisi Anda saat ini dengan menggunakan pilihan GPS secara lebih cepat dan akurat.
Sebelum menginstal aplikasi GPS Status, Anda harus memastikan telah mengaktifkan pilihan “location service.” Untuk mengaktifkannya, pergi ke Menu -> Settings -> Connectivity -> Location -> Enable location services. Yang Anda harus lakukan kemudian adalah pergi keluar dan berdiri di ruang terbuka yang tidak tertutup oleh gedung-gedung tinggi dan pilih opsi untuk memulai GPS. Setelah beberapa menit GPS Anda akan dikunci oleh satelit. Setelah ini selesai, tanpa menutup aplikasi klik tombol menu dan pilih navigation, dan sistem GPS akan menampilkan posisi Anda saat ini.
Sebenarnya ini hanyalah masalah software pada ponsel dan juga perbedaan tempat yang membuat kekuatan penerimaan GPS menjadi berbeda-beda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar