Laman

Selasa, 14 Desember 2010

BrainPlusPlus, Uji Kemampuan Otak Anda dengan Aplikasi Pemenang bada Developer Challenge


Aplikasi ini baru saja memenangkan kategori khusus dalam kontes bada Developer Challenge yang baru saja diumumkan oleh Samsung beberapa hari yang lalu. Dan itu tidaklah terlalu sulit untuk mengetahui alasannya. Ini adalah aplikasi "brain trainer" (pelatihan otak) yang didasarkan pada teori ilmu pengetahuan yang diterbitkan oleh University of Michigan.
Dengan melatih otak Anda dengan menggunakan aplikasi ini mungkin akan segera terlihat peningkatan dari efektivitas otak Anda dalam bekerja mengolah memori yang tersimpan, yaitu kemampuan untuk menyimpan informasi dalam otak Anda saat Anda sedang bekerja. Informasi yang tersimpan di otak Anda ini akan memegang peranan kunci dalam meningkatkan efektivitas Anda dalam melaksanakan suatu tugas tertentu. BrainPlusPlus ini akan benar-benar menunjukkan bagaimana peningkatan skor otak Anda dalam mengolah suatu informasi yang diterima.
Ada Training mode serta Challenge mode yang tersedia dan Anda cuma perlu untuk mengingat posisi bentuk gambar pada grid serta warna mereka, dan Anda hanya perlu menekan tombol ketika benda-benda dengan warna yang sama atau dalam posisi yang sama muncul. Layar Statistik juga akan menunjukkan kepada Anda bagaimana memperbaiki skor Anda. Ini bukan game atau sekedar hiburan dari suatu permainan, tetapi merupakan sebuah tantangan yang nyata untuk Anda dan saya melihat aplikasi bada ini memang benar-benar inovatif.
Semua aplikasi bada pemenang kontes bada Developer Challenge seperti BrainPlusPlus ini akan tersedia gratis untuk diunduh selama satu bulan kedepan. Saya belum tahu apakah selanjutnya akan gratis atau berbayar, jadi kalau Anda berminat silahkan diunduh sekarang juga. Anda bisa mengklik gambar diatas untuk mengunduhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar